6 Langkah Tepat Pada Cara Membuat Website Dengan WordPress Dalam Waktu Singkat
Cara membuat website dengan wordpress kini dapat dilakukan oleh siapa saja. Apalagi setelah munculnya beragam tutorial yang dapat Anda ikuti dengan mudah. Bagi Anda yang juga ingin mencobanya, pastikan untuk mengikuti tutorial berikut ini :
[powerkit_toc title=”6 Langkah membuat website dengan wordpress :” depth=”2″ min_count=”2″ min_characters=”200″ btn_hide=”false”]
Menentukan jenis website serta niche / topik
Bagian paling penting dan dikenal sebagai langkah pertama dari pembuatan website adalah menentukan jenis website. Ada banyak jenis web yang dapat Anda gunakan. Dimulai dari blog, situs ecommerce, hingga profil perusahaan dan lainnya.
Selain pemilihan jenis web, pastikan pula niche atau topik yang akan digunakan. Jika website tersebut ditujukan untuk kepentingan pribadi. Anda dapat memilih tema sesuai dengan konten yang hendak Anda buat.
Topik blog sendiri hadir dengan pilihan beragam. Seperti halnya beberapa topik berikut ini :
- Kisah perjalanan (travelling)
- Fotografi
- Kuliner
- Desain
- Permainan
- Dan lainnya
Dalam pemilihan topik website itu sendiri, pastikan bahwa Anda memilihnya sesuai dengan apa yang Anda senangi. Seperti menjadikan hobi Anda sebagai topik yang akan digunakan. Dengan demikian, setiap konten yang Anda buat pun akan terasa menyenangkan.
Lebih dari itu, jika pembuatan web tersebut ditujukan dalam jangka waktu lama. Tentunya dalam pembuatan konten pun Anda tidak akan merasa terbebani.
Pembuatan nama domain
Langkah selanjutnya yang juga penting untuk Anda perhatikan adalah pembuatan nama domain. Dengan nama domain yang baik tentunya brand atau website Anda pun akan direpresentasikan dengan baik pula.
Nama domain yang baik dikenal sebagai nama yang unik, singkat dan juga mudah diingat. Karena itulah dalam pembuatan nama tersebut, pastikan untuk membuatnya dengan hati-hati.
Pemilihan web hosting
Hal lainnya yang juga harus Anda persiapkan dari cara membuat website dengan wordpress adalah platform web hosting. Ada banyak platform yang dapat Anda gunakan. Bahkan beberapa di antaranya menawarkan pilihan harga yang murah.
Akan tetapi dalam memilih web hosting. Pastikan bahwa Anda telah mempertimbangkan beberapa hal yang berkaitan dengannya, seperti :
- Sesuaikan dengan apa yang dibutuhkan. Misalkan untuk meningkatkan
- trafik dan lainnya.
- Uptime tinggi. Artinya website yang Anda miliki tetap beroperasi dan tidak mengalami down. Karena server yang dimilikinya pun hadir dengan kondisi yang stabil.
- Layanan customer support yang selalu tersedia setiap saat.
- Pastikan untuk memilih web hosting berpengalaman. Dalam hal ini, ia menyediakan control panel yang mudah untuk digunakan.
- Harga sesuai. Pastikan jika web hosting yang Anda miliki hadir dengan harga yang sesuai. Sehingga penggunaannya pun dapat memenuhi kebutuhan Anda dengan lebih baik.
Instalasi wordpress
Untuk langkah selanjutnya adalah instal wordpress. Hal ini dapat Anda lakukan dengan mudah, utamanya setelah memilih platform web hosting. Caranya dengan mengikuti arahan dari control panel melalui langkah berikut ini :
- Masuk pada bagian dashboard panel. Kemudian klik bagian auto instal.
- Setelah itu lakukan pencarian dan klik ikon dari wordpress.
- Kemudian masukkan beberapa informasi penting, seperti halnya URL, bahasa, administrator username, password, email, judul website, hingga tagline website.
- Bagian paling akhir adalah klik tombol instal.
Pemilihan tema

Langkah selanjutnya yang juga harus Anda lakukan adalah pemilihan tema. Hal ini sebaiknya Anda lakukan agar tampilan website terlihat semakin menarik. Ada beberapa cara mengganti tema wordpress yang dapat Anda ikuti dengan mudah, di antaranya :
- Cara mengganti tema wordpress secara otomatis
Untuk melakukan penggantian tema wordpress dengan cara otomatis. Ada beberapa langkah yang harus Anda ikuti, seperti :
- Melakukan login wordpress
- Memilih bagian menu dari appearance
- Pemilihan tema atau template yang sesuai dengan apa yang diinginkan
- Melakukan aktivasi pada tema / template yang dipilih
- Tema wordpress pun berhasil diganti
- Cara mengganti tema wordpress secara manual
Selain cara otomatis, ada pula cara manual yang dapat Anda lakukan. Berikut langkah-langkahnya :
- Login pada bagian wordpress
- Pilihlah menu appearance yang Anda ingin dan butuhkan.
- Lakukan proses upload pada bagian tema wordpress.
- Cara mengganti tema wordpress manual dengan menggunakan file Zip
Untuk cara paling akhir, Anda dapat melakukan penggantian tema secara manual namun dengan menggunakan file zip. Berikut langkah yang dapat Anda lakukan :
- Login pada bagian cPanel hosting terlebih dahulu.
- Masuk pada bagian file manager
- Lakukan proses upload tema
- Ekstrak file tema yang akan digunakan
- Kemudian aktifkan teman tersebut.
Instalasi plugin
Bagian paling akhir yang tidak boleh Anda lewatkan adalah melakukan instal plugin. WordPress sendiri hadir dengan beberapa plugin yang dapat menyempurnakan fungsi dari situs yang Anda miliki. Berikut beberapa cara menambahkan plugin yang dapat Anda lakukan, di antaranya :
- Instal plugin dengan menggunakan metode pencarian
Cara ini dikenal sebagai cara paling mudah. Pasalnya Anda hanya perlu mengunjungi halaman plugin. Setelah itu, masuk ke bagian dashboard dari admin wordpress.
Kemudian ketikkan nama plugin yang Anda inginkan. Apabila telah ditemukan Anda hanya perlu mengklik tombol ‘instal sekarang’. Jika telah selesai, lakukan aktivasi dengan mengklik tombol ‘aktifkan’.
- Instal plugin dengan melakukan unggah plugin
Cara instal di bagian atas umumnya digunakan pada jenis plugin gratis yang telah tersedia. Sementara untuk plugin berbayar tentunya tidak dapat menggunakan cara di atas tadi. Karena itulah, Anda diwajibkan untuk mengunduhnya terlebih dahulu.
Hasil Unduhan plugin tersebut yang umumnya berbentuk file zip. Baru bisa Anda gunakan dan unggah kembali pada plugin wordpress yang Anda miliki.
- Instal plugin dengan cara manual
Cara lainnya yang dapat Anda lakukan untuk menambahkan plugin adalah cara manual. Cara yang satu ini umumnya lebih sulit untuk dilakukan oleh pemula. Selain itu, ia juga menggunakan aplikasi atau bantuan dari pihak ketiga untuk melakukannya.
Demikianlah kiranya penjelasan singkat mengenai cara membuat website dengan wordpress yang dapat RyolaTech jelaskan kali ini.